Cara Memutihkan Kulit Wajah Secara Alami

Cara memutihkan kulit wajah secara alami merupakan salah satu cara untuk mendapatkan kecantikan wajah anda.Bagi wanita bahkan mungkin bagi sebagian pria, kulit putih alami serta cerah merupakan salah satu hal yang di idam - idamkan karena dengan wajah putih alam maka muka kita akan semakin enak untuk di pandang. Berbeda dengan wajah yang kusam, hitam dan tak terurus maka akan sedikit merisaukan wajah.


Untuk kamu yang merasa wajah cantikmu kurang putih, mungkin ada baiknya kamu mencoba tips alami. Seperti yang kita tahu, yang namanya kecantikan seringkali mahal harganya. Bisa jadi anda harus merogoh kocek hingga ratusan ribu rupiah perhari hanya untuk mempercantik wajah kamu semua. So, jika kamu merasa dompet minim atau karena ingin hasil yang didapatkan tidak memberikan efek samping ada baiknya kamu mencoba tips cara memutihkan kulit wajah secara alami berikut ini.

1.  Cara Memutihkan Kulit Wajah Secara Alami dengan  Jeruk nipis dan putih telur

Menurut para ahli jeruk nipis mengandung senyawa vitamin C yang berfungsi untuk membantu menghaluskan kulit, mengencangkan serta mencerahkan warna kulit kita . Selain itu, vitamin C juga berperan sebagai  antioksidan yang dapat  menghindarkan wajah kita dari radikal bebas sehingga kulit dapat terjaga kecantikannya dan dapat terhindar dari berbagai penyakit yang dapat membuat kulit wajah kita tidak enak di pandang. Selain itu, kita dapa jugamenggunakan  putih telur untuk mengencangkan kulit. 
Untuk mendapatkan hasil maksimal, putih telur lebih baik di campur dengan jeruk nipis .  berikut cara menggunakannya 
  • Campurkan putih telur dengan perasan jeruk nipis dengan pertimbangan yang sama 50 : 50
  • Silahkan oleskan dengan perlahan sambil memijat - mijat kulit sehingga lebih mudah meresap
  • Tunggu hingga kering selama 5-10 menit
  • Bersihkan masker anda dengan air dingin

lakukan cara ini secara rutin selama seminggu kemudian tunggu hasilnya.

Catatan : 
Oleh karena jeruk nipis memiliki senyawa yang tidak semua kulit wajah dapat menyesuaikannya, sehingga terjadi iritasi. Lebih baik, campurkan jeruk nipis dengan putih telur atau lebih bagus lagi ditambah madu agar anda bisa memaksimalkan hasil dari cara memutihkan kulit wajah secara alami.

2. Cara Memutihkan Kulit Wajah Secara Alami Susu


Susu merupakan cairan bergizi berwarna putih yang dihasilkan oleh kelenjar susu mamaliadan manusia. Susu secara alami mengandungnutrisi penting, seperti bermacam-macam vitamin, protein, kalsium, magnesium, fosfor, dan zinc. Dengan kandungan susu yang sangat bergizi ini maka susu biasanya di jadikan sebagai minuman kesehatan di segala usia baik untuk kebugaran tubuh maupun menjaga tulang agar tidak cepat keropos.


Selain itu, Susu juga berguna untuk memutihkan kulit wajah. bagaimana caranya?
  • Celupkan kain ke dalam susu
  • Oleskan atau bisa juga kain langsung di tutupkan kemuka. Namun lebih baik di oleskan agar muka mendapatkan udara.
  • Tunggu hingga kering
  • basuh wajah dengan air bersih
  • Lakukan selama seminggu
Sangat di rekomendasikan untuk menggunakan susu alami yang tidak menggunakan gula buatan.

3. Cara Memutihkan Kulit Wajah Secara Alami dengan Paprika

Dalam Paprika terkandung sebuah senyawa yang mampu memperlancar peredaran darah. paprika terkenal dengan kansungan vitamin C nya yang tinggi bahkan jauh lebih tinggi di bandingkan dengan  jeruk yang selama ini dikenal sebagai sumber vitamin C. 
Setiap 100 gram paprika merah mengandung 190 mg vitamin C, tertinggi di antara jenis paprika lainnya. Sebaliknya, 100 gram jeruk hanya mengandung 30-50 mg vitamin C. Vitamin C dikenal sebagai senyawa yang dibutuhkan tubuh dalam berbagai proses penting, mulai dari pembuatan kolagen (protein berserat yang membentuk jaringan ikat pada tulang), pengangkut lemak, pengangkut elekton dari berbagai reaksi enzimatik, pemacu gusi yang sehat, pengatur tingkat kolesterol, serta pemacu imunitas.Di dalam paprika juga terkandung Vitamin A yang tinggi yang diperlukan untuk regenerasi sel ( lihat sumber )
Dengan segala kandungan gizi yang terdapat pada paprika maka sangat dianjurkan untuk menggunakan paprika sebagai cara merawat kulit wajah secara alami. berikut ini cara memutihkan kulit wajah secara alami dengan paprika.
  • Bersihkan paprika dengan air bersih
  • Haluskan paprika dengan blender hingga menyerupai pasta
  • Oleskan paprika hasil blender sebagai masker

4. Cara Memutihkan Kulit Wajah dengan Jus Lemon dan Madu


Lemon sama seperti dengan jeruk nipis sehingga bermanfaat pula untuk memutihkan kulit. Di tambah dengan madu yang terkenal dengan kandungan gizinya, maka juz lemon dan madu bisa menjadi alternatif cara memutihkan kulit untuk wajah anda. Berikut caranya :

  • Campurkan Jus lemon dengan madu dengan takaran 1 sendok teh atau kelipatannya
  • basuh muka anda kemudian olesi dengan ramuan jus lemon dan madu
  • Diamkan selama 15 menit hingga kering
  • Bilas dengan air bersih
  • Untuk hasil maksimal lakukan cara ini sebelum tidur
Selain cara - cara diatas perhatikan pula cara merawat tubuh anda dengan cara meminum air putih minimal 8 gelas sehari. istirahat yang cukup serta memperhatikan asupan gizi anda. Jangan terlalu banyak begadang karena akan membuat kulit wajah anda kering.

Demikian artikel Cara Memutihkan Kulit Wajah Secara Alami yang semoga bermanfaat untuk anda. Terima kasih atas kunjungan kamu - kamu semua. 

0 Response to "Cara Memutihkan Kulit Wajah Secara Alami"

Posting Komentar

silahkan berdiskusi disini, jangan meninggalkan link, karena otomatis akan di hapus. silahkan copy paste tapi tolong sertakan sumber.